Selasa, 12 Maret 2019 19:29
Foto ViralPress via Daily Mirror
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Seorang ayah membunuh putranya yang berusia satu tahun dengan mengikat kakinya ke kereta bayi dan mendorongnya ke laut.

 

Dia melakukannya lantaran marah kepada istrinya karena pergi berpesta di bar, dan meninggalkannya untuk menjaga anak mereka.

Insiden itu terjadi di Thailand, dan pelaku adalah seorang turis Yordania, bernama Wael Nabil Salman Zureikat, 52 tahun.

Dia diduga menjatuhkan bayinya di dermaga, sebelum mencoba melarikan diri dari negara itu.

 

Mayat anaknya ditemukan oleh penduduk setempat, setelah si kecil mengambang di laut bersama keretanya. Pada awalnya, orang-orang mengira dia adalah boneka.

Polisi kemudian dipanggil ke lokasi kejadian, dan segera meluncurkan perburuan terhadap Wael.

Wael ditangkap di Bandara Suvarnabhumi di Bangkok tadi malam ketika diduga bertindak mencurigakan dan mencoba naik pesawat.

"Dia mengaku membunuh putranya dengan mengikatnya ke kereta dorong dan mendorongnya ke dalam air," kata polisi.

"Dia mengatakan dia telah ke Pattaya berkali-kali dan istrinya setuju untuk merawat bayi itu. Namun dia pergi ke bar untuk berpesta."

"Dia bilang dia memutuskan untuk membunuh bocah itu lalu mencoba terbang pulang tapi dia ditangkap di bandara."

TAG

BERITA TERKAIT