Selasa, 12 Maret 2019 09:15
Reino Barack dan Syahrini. Ist
Editor : Ibnu Kasir Amahoru

RAKYATKU.COM - Reino Barack resmi menikahi Syahrini pada 27 Februari 2019 lalu di Masjid Camii Tokyo, Jepang. 

 

Kurang lebih dua pekan hidup bersama Syahrini, Reino membeberkan kekurangan dari istrinya.

"Untuk kekurangan Syahrini, makan harus tepat waktu. Bangun pagi, makan harus tepat waktu, makan siang teng, harus tepat waktu," kata Reino Barack.

Selain itu, Syahrini memintanya terus minta ditemani padahal ia juga sibuk. 

 

"Biasalah ya, baru menikah minta ditemani. Padahal mungkin saya juga sibuk," bebernya dikutip Dream, Rabu (12/4/2019).

Walau sedikit mengeluh dengan kebiasan Syahrini, Reino berharap ia bisa cepat beradaptasi. 

"Tapi ya bukan kebiasaan buruk juga, sih, hanya butuh adaptasi," imbuhnya.

Disamping itu, Reino juga memuji jika istrinya itu orang yang baik.

"Dia amat sangat baik hatinya. Orang yang punya hati baik dari lubuk hati paling dalam," tukasnya.

TAG

BERITA TERKAIT