RAKYATKU.COM - Calon wakil presiden Ma'ruf Amin batal menghadiri kegiatan Tabligh Akbar di Lapangan Berdikari, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, yang sepi dari massa.
Berdasarkan jadwal, harusnya Ma'ruf Amin tiba di lokasi pada Sabtu (9/3/2019) pukul 09.30 WIB. Namun hingga pukul 11.00 siang, Ma'ruf yang merupakan pendamping Joko Widodo ini tak muncul-muncul.
Menurut Ketua Umum DPP Gerakan Nasionalis Religius (Genius) yang menggelar acara tersebut, Bobby S Hendrawan membenarkan, bahwa Ma'ruf Amin tidak bisa hadir di tempat tersebut.
Meski begitu, dia tidak sependapat kalau kegiatan Tabligh Akbar tersebut dikatakan batal.
"Kalau kegiatan doanya tetap kita lakukan enggak batal. Kita juga tidak dapat memastikan mengapa Bapak Ma'ruf Amin tidak bisa hadir," kata Bobby.
Boby juga membantah kalau batalnya Ma'ruf Amin datang ke lokasi lantaran jumlah massa yang hanya puluhan orang saja.
Ma'ruf Amin saat dikonfirmasi awak media, membenarkan kejadian itu. Namun dia menjelaskan kegiatan itu tidak ada dalam agenda kunjungannya di Sumatera Utara.
"Sebenarnya tidak ada agenda acara di Deli Serdang. Memang ada inisiatif masyarakat yang ingin menyelenggarakan, tapi ternyata koordinasinya tidak bagus. Tidak kondusif untuk saya hadir, karena memang itu bukan acara yang disiapkan," ungkap Ma'ruf Amin.
Ma'ruf Amin sendiri dijadwalkan menemui masyarakat Sumatera Utara selama tiga hari, dari tanggal 9 hingga 11 Maret 2019 di sejumlah willayah seperti Medan, Tapanuli Selatan, dan Padangsidimpuan.