Sabtu, 09 Maret 2019 17:30
Awan lentikularis yang muncul di atas lereng Gunung Lawu, Jumat (8/3/2019). (FOTO: FACEBOOK/RITA SOEMI)
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Warga Magetan dihebohkan penampakan awan aneh, Jumat (8/3/2019). Tak seperti biasanya, awan berwarna jingga itu tampak berbentuk lingkaran di atas lereng Gunung Lawu.

 

Kepala BMKG Stasiun Karangploso Malang, Amirudin Al Roniri mengatakan, fenomena awan tersebut biasa disebut awan lentikularis. Menurut dia, fenomena itu wajar dan lumrah.

"Awan ini terjadi akibat adanya gelombang gunung atau angin lapisan atas atau di atas permukaan yang cukup kuat dari suatu sisi gunung," urainya.

 

Awan tersebut terbentuk karena adanya turbulensi di sisi gunung setelah membentur dinding pegunungan sehingga terjadilah fenomena tersebut. Turbulensi ini mengakibatkan awan-awan bertingkat yang berputar seperti lensa.

Sebelumnya, foto dan video awan aneh itu beredar di media sosial. Sejumlah warga merekam dan mengirimnya ke Facebook dan media sosial lainnya.

Sepintas lalu, awan tersebut menyerupai topi. Penampakan itu juga terlihat sangat jelas di Dusun Bumirejo, Desa Kebobang, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. 
 

TAG

BERITA TERKAIT