Sabtu, 09 Maret 2019 11:55
INT
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Peringatan bagi Anda yang kerap tidur sambil mendengarkan musik melalui earbud. Seofrang pria di Taiwan mengalami tuli setelah melakukan hal ini.

 

Kasusnya dilaporkan oleh Departemen Otorhinolaryngology di Rumah Sakit Universitas Asia. Dikatakan bahwa pria itu kehilangan pendengaran di salah satu telinganya.

Tian Huiji, direktur Departemen Otorhinolaryngology mengatakan bahwa pria itu mengunjungi rumah sakit dengan keluhan tidak dapat mendengar.

Dia mengatakan kepada dokter bahwa dia memiliki kebiasaan mengenakan earbud dan mendengarkan musik sebelum tidur. Tapi pada malam sebelum mengalami ketulian tiba-tiba, ia tertidur sementara earbud-nya menyala.

 

Beruntung, salah satu earbudnya jatuh saat dia tidur, sehingga salah satu telinganya terhindar dari masalah.

Dr Huiji mengatakan bahwa remaja itu berangsur-angsur pulih setelah dirawat di rumah sakit selama 5 hari.

Tapi dia menyarankan orang yang mengalami gejala serupa untuk mencari bantuan medis sesegera mungkin untuk mencegah kerusakan permanen.

Dr Huiji menjelaskan bahwa meskipun beberapa orang mengenakan earbud dan headphone selama berjam-jam hampir setiap hari tanpa mengalami tuli mendadak, melakukan hal yang sama saat tidur jauh lebih berbahaya.

"Ketika kita tertidur, sirkulasi darah di tubuh kita melambat, jadi sementara sel-sel rambut di telinga kita masih dirangsang oleh suara yang keluar dari earbud / headphone, tubuh tidak dapat memasok darah yang cukup kepada mereka, yang dapat mengakibatkan tuli mendadak," katanya.

Menurut Dr Huiji, earbud sangat berbahaya, karena alat itu tidak mengizinkan suara keluar. Headphone empuk dan headphone earhook adalah pilihan yang lebih aman, karena memungkinkan beberapa suara menghilang, tapi volume suara juga penting.

Sebagai aturan, Dr. Huiji menyarankan untuk tidak menggunakan earphone atau earbud apa pun selama tidur dan juga memberikan istirahat 10 menit bagi telinga Anda setiap 50 menit.

TAG

BERITA TERKAIT