Jumat, 08 Maret 2019 16:50
Andi Idris Manggabarani
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Agenda penyiapan saksi di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjadi prioritas tim pemenangan setiap kontestan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019.

 

Badan Pemenangan Daerah (BPD) Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno di Sulawesi Selatan, misalnya. Saat ini, tim pemenangan capres dan cawapres nomor urut 02 itu tengah melakukan persiapan saksi.

Dua orang saksi per TPS disiapkan BPD Prabowo-Sandi di Sulsel. Sekadar diketahui, jumlah TPS di Sulsel yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebanyak 26.356 unit.

"Hampir semuanya (saksi) kita sudah siap. Kita memiliki dua orang saksi per TPS," ungkap Ketua BPD Prabowo-Sandi Sulsel, Andi Idris Manggabarani saat dikonfirmasi melalui telepon seluler, Jumat (8/3/2019).

 

Soal biaya, kata Idris, pihaknya menyiapkan total anggaran Rp10 miliar untuk membiayai saksi Prabowo-Sandi di 24 kabupaten/kota se-Sulsel.

"Total anggarannya Rp10 miliar. Kurang lebih total budget untuk menyiapkan itu (biaya saksi)," tutup ketua Gerindra Sulsel ini.
 

TAG

BERITA TERKAIT