Sabtu, 02 Maret 2019 08:28
YouTube
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Seorang pendeta Afrika Selatan menghadapi kecaman setelah menunjukkan kemampuan konyolnya untuk "menghidupkan orang mati".

 

Pastor Alph Lukau, dari gereja Alleluia Ministries International, di Kramerville, Afrika Selatan, menghadapi kecaman setelah videonya menjadi viral.

Video itu menunjukkan dia membuat orang yang telah mati hidup kembali. Sosok religius yang kontroversial itu dapat dilihat meletakkan tangannya di dada pria "mati" dan berteriak "bangkit!".

Dikatakan bahwa pria itu meninggal Jumat lalu karena penyakit yang tidak diungkapkan. Tapi setelah dimantrai oleh Lukau, dia tiba-tiba membuka matanya dan bangkit dari peti mati dengan mulut dan mata yang terbuka lebar.

 

"Keajaiban" itu kemudian disambut dengan teriakan dan sorakan para pengunjung gereja yang berkumpul di sekelilingnya.

Dalam beberapa jam setelah rekaman itu dibagikan secara online, banyak orang yang mulai mencemooh.nya

Outlet berita juga mulai melaporkannya, dan tidak lama kemudian otoritas Afrika Selatan dan tokoh agama mengeluarkan pernyataan yang mengecam tindakan Pastor Lukau.

Dia sekarang telah digugat oleh beberapa pihak, termasuk tempat pemakaman yang menyediakan mobil jenazah, peti mati dan pakaian orang mati, yang merasa ditipu aga berpartisipasi dalam sandiwara itu secara tidak langsung.

Mereka sekarang mengambil tindakan hukum terhadap Lukau karena menyesatkan mereka dan merusak reputasi mereka.

Seorang uskup Afrika Selatan juga menggugat Lukau karena salah menggambarkan tokoh agama Kristen dengan "mukjizat" yang memalukan.

Lukau sekarang menghadapi tuduhan kejahatan terorganisir, dan penipuan.

Anda mungkin bertanya-tanya apa yang terjadi pada orang mati itu, bukan? Yah, dia rupanya telah ditangkap karena mengambil bagian dalam aksi tersebut.

Eyewitness News melaporkan bahwa dia telah diidentifikasi sebagai 'Brighton', dari Zimbabwe, seorang pekerja yang tidak memenuhi syarat yang dipekerjakan oleh sebuah perusahaan kayu di Pretoria.

TAG

BERITA TERKAIT