Selasa, 26 Februari 2019 14:14
Editor : Ibnu Kasir Amahoru

RAKYATKU.COM, BANTAENG - KPU Kabupaten Bantaeng menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Internal Pemungutan Suara (Tungsura) untuk Pemilihan Umum Tahun 2019 di Aula Husni Kamil Malik KPU Bantaeng. 

 

Ketua KPU Bantaeng, Hamzar mengatakan, perangkat KPU harus mengetahui teknis pemungutan dan penghitungan suara, mulai tentang suara sah serta beragam warna surat suara. 

"Kita ini penyelenggara yang harus paham detail untuk menjawab ketika ada pertanyaan dari masyarakat," kata Hamzar, Selasa (26/2/2019).

Sebelum membawakan materi, Komisioner Divisi Teknis Penyelenggara KPU Bantaeng, Lukman HS membagikan pra tes kepada peserta. 

 

Dalam pemaparannya, Lukman menjelaskan secara gamblang tugas-tugas KPPS mulai dari KPPS 1 sampai KPPS 7 pada proses pemungutan dan penghitungan suara.

Lebih lanjut, Lukman juga memaparkan tata cara mencoblos surat suara. "Hal tersebut menjadi prioritas dalam mensosialisasikan kepada masyarakat," ungkapnya. 

Diakhir acara, peserta dibagikan form C1 untuk simulasi pengisian formulir. Serta acara ditutup dengan mengisi pos test sebagai langkah untuk merangsang pengetahuan peserta bimtek.

Bimtek ini diikuti oleh seluruh personel di KPU Bantaeng, tak terkecuali pramubakti dan sekuriti pun harus memahami tentang proses Tungsura itu sendiri.
 

TAG

BERITA TERKAIT