Minggu, 24 Februari 2019 11:23
YouTube
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Ada sebuah pulau di Karibia yang terbentuk dari tumpukan keong. Konon itu dibuang oleh para nelayan, dan telah dilakukan sejak ribuan tahun. 

 

Sesuai sifatnya, pulau itu diberi nama Pulau Keong, terletak tepat di sebelah timur Anegada, pulau terbesar kedua di Kepulauan Virgin Britania Raya, di Karibia.

Pulau Keong merupakan daya tarik wisata yang memukau dan telah menjadi saksi bisu atas popularitas daging Keong di bagian dunia ini.

Selama ribuan tahun, para nelayan lokal telah menyelam di perairan dangkal di sisi Anegada ini untuk mencari siput laut yang bergerak lambat dan dapat dimakan ini.

 

Banyak dari mereka membuang cangkang hasil tangkapan di tempat yang sama. Sementara dagingnya diambil untuk dikonsumsi. Akhirnya, terbentuk lah pulau buatan unik itu.

Para ilmuwan telah mengekstraksi beberapa cangkang keong dari dasar Pulau Conch. Dengan menggunakan penanggalan radiokarbon, mereka dapat menentukan bahwa mereka berasal dari ribuan tahun yang lalu.

"Tempat pemakaman keong ini mendukung fakta bahwa penduduk asli Arawak hidup di Anegada ribuan tahun yang lalu," kata para ahli.

Namun nelayan keong modern lah yang telah memberikan kontribusi besar terhadap kebangkitan Pulau Keong selama 200 tahun terakhir.

Tapi meskipun itu telah menciptakan objek wisata populer, itu menempatkan keong dalam daftar spesies yang terancam punah. Keberadaan mereka kini terancam di seluruh Karibia.

TAG

BERITA TERKAIT