RAKYATKU.COM, LUWU TIMUR - Nasib tragis dialami pelajar di Luwu Timur. Dia tewas setelah mengalami kecelakaan di Tikungan Nuha, Jalan Sumantri Bojonegoro, Kabupaten Luwu Timur.
Korban inisial AD (14) yang mengendarai motor Kawasaki Ninja R dengan nomor polisi DP 4718 SL ini menabrak pagar pelindung jalan (Guard). Saat kejadian, korban membonceng temannya.
Akibatnya, korban meninggal di tempat. Sementara rekan korban RA (13) mengalami luka serius pada bagian tangan dan kaki.
“Ada dua korban, satu meninggal dan satu lagi di rawat di RS PT Vale,” kata Kasat Lantas Polres Luwu Timur, AKP Andi Ali Surya, Jumat (22/2/2019).
Menurut keterangan saksi, lanjut Andi Ali, motor yang dikendarai korban melaju dari arah Barat ke Timur. Peristiwa ini terjadi pada Kamis kemarin.
"Saat memasuki jalan menikung, pengendara motor tidak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga menabrak pelindung jalan kemudian jatuh ke aspal,” bebernya.