Kamis, 21 Februari 2019 08:39
Robot penyalin
Editor : Mays

RAKYATKU.COM, TIONGKOK - Saat masih duduk di bangku sekolah, banyak dari kita berusaha memakai jalan pintas untuk menyelesaikan pekerjaan rumah kita. 

 

Beberapa hal paling umum yang telah dilakukan, termasuk meminta teman-teman kami untuk membantu, ketika lupa mengerjakan PR dan dalam keadaan terdesak.

Namun, metode gadis ini sama sekali berbeda.

Dilansir dari South China Morning Post (SCMP), seorang siswi salah satu sekolah di Tiongkok, memutuskan untuk menggunakan jalan pintas yang sangat berbeda, dengan membeli "robot penyalin". Robot itu untuk membantunya menulis dan menyelesaikan semua pekerjaan rumahnya. 

 

Seorang wanita bermarga Zhang dari kota timur laut Harbin, menemukan putrinya yang berusia 15 tahun, membeli robot selama liburan Tahun Baru Imlek, dan dia menggunakannya untuk mengerjakan pekerjaan rumah seperti menyalin teks dari buku teks dan menulis esai. 

Zhang kagum ketika mengetahui, putrinya bisa menyelesaikan semua pekerjaan rumahnya dalam dua hari, meskipun tidak punya banyak waktu karena bepergian selama musim perayaan. 

Dia juga terkejut melihat bahwa semua teks ditulis dengan sangat rapi. Namun, saat membersihkan kamar gadis itu suatu hari, Zhang menemukan kebenaran di balik cepatnya pekerjaan rumah putrinya diselesaikan.

Ternyata, Zhang menemukan sebuah alat, semacam kerangka metal dan pena, dengan kemasan yang diklaim bisa meniru semua jenis tulisan tangan. 

Dia kemudian mengetahui, bahwa putrinya telah menghabiskan lebih dari 800 yuan (sekitar Rp1,5 juta) untuk membeli robot penyalinan menggunakan uang ang pau-nya. Setelah menonton demonstrasi video tentang bagaimana robot dapat menyalin pekerjaan rumah, Zhang menghancurkan alat itu sampai berkeping-keping dalam kemarahan. 

Setelah menemukan perangkat itu, Zhang memberi tahu putrinya, "Itu bisa membantumu mengerjakan PR, tetapi tidak bisa membantumu dalam ujian".

Setelah melaporkan kejadian ini, SCMP mencari robot ini di situs ecommerce populer Taobao, untuk memiliki pemahaman yang jelas tentang perangkat ini. 

Sebuah toko robot spesialis bernama LichTech bahkan menampilkan video yang menjelaskan cara kerja robot penyalin. Anda dapat melihat bagaimana fungsi robot penyalin di sini: 

Ia memiliki bingkai logam untuk memegang kertas, dengan lengan yang dapat ditempelkan pena. Terhubung ke komputer melalui kabel USB, lengan robotnya menulis teks yang dimasukkan menggunakan perangkat lunak yang menyertainya.

TAG

BERITA TERKAIT