RAKYATKU.COM, PAREPARE -- SS (40), warga Kelurahan Sumpang Minangae, Kelurahan Bacukiki Barat, Kota Parepare, tidak berdaya saat dibekuk unit 4 Intelkam Polres Parepare, Rabu (20/2/2019).
Pekerja Tahu Tempe ini, diciduk setelah terekam kamera CCTV di Masjid Raya, Kota Parepare, sedang membongkar celengan masjid.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari pengurus masjid, lelaki tersebut diketahui sering kali melakukan aksi yang sama dengan mencungkil celengan masjid.
“Sudah beberapa kali masjid kehilangan isi celengan. Sebulan kami pantau dari rekaman CCTV, dan kejadian kali ini, kami langsung laporkan ke polisi,” terang Rio, salah seorang pengurus Masjid Raya Parepare.
SS diamankan bersama barang bukti sepeda motor dan dua obeng plat, serta sebuah besi kecil berbentuk linggis yang disimpan pelaku di bawah sadel motor.
"Saya khilaf pak, saya mencuri untuk tambal ban motor," tandasnya.
SS mengaku baru dua kali ini melakukan aksi membongkar celengan di Masjid Raya, dan mmengambil uang celengan masjid mulai dari Rp250 ribu hingga Rp400 ribu, setiap kali dirinya beraksi.
"Baru dua kali saya lakukan. Saya sangat khilaf, saya minta maaf," ujarnya memelas.
Hingga saat ini, pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Parepare, guna penyelidikan lebih lanjut.