RAKYATKU.COM - Sebagian orang mungkin enggan memarkir sepeda berhaga mereka di ruang terbuka. Nah, bagaimana jika ada solusi yang memungkin Anda menyimpannya di dalam tas?
Adalah Smacircle S1, sepeda listrik terkecil di dunia yang bisa dilipat. Ini dipamerkan dalam pameran dagang ISPO di Munich.
Smacircle S1 dilengkapi dengan dua roda, dan dapat diisi ulang untuk memungkinkan Anda berkeliling kota dengan kecepatan maksimal 15mph (24 km/jam).
Saat dilipat dan dikemas, ukurannya tidak jauh lebih besar dari raket tenis, jadi akan masuk dalam ransel. Beratnya hanya 17 pon atau sekitar 7kg.
Jika tertarik, Anda bisa memilikinya dengan membayar seharga £691 (Rp12,5 juta).