Rabu, 06 Februari 2019 18:37
Jenazah Aldama dilepas dengan penghormatan terakhir dari rekan-rekannya di ATKP Makassar.
Editor : Mays

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Almarhum Aldama (19) dikenang sebagai pribadi yang gagah, dan tak banyak bicara semasa sekolah dulu di Sekolah Menengah Atas (SMA) Angkasa, Maros. 

 

Bahkan Capt. Course D-III LLU XII Alpha itu, dikenal di kalangan para kaum hawa, sebagai seorang "Artis". Wajahnya yang rupawan, hidung yang mancung dan kulit yang putih bersih, menjadi daya tarik bagi kaum hawa. 

Di SMA Angkasa, Aldama Putra Pangkolan sangat pendiam. Ia terlihat cool dengan penampilannya tidak banyak bicara tersebut. Sifatnya itu membuat para siswi SMA Angkasa, menjadi sangat penasaran dengannya. 

"Dia itu dulu pendiam kak, banyak yang suka tapi karena pendiam jadi kita segan-segan, dia bikin penasaran kak," kata Tendri, anak kelas 3 di SMA Angkasa saat mengantar jenazah Aldama di tempat peristirahatan terakhirnya. 

 

Meskipun tidak banyak bicara, Aldama pun masih tetap baik kepada semua orang yang ada di dekatnya. Namun, taruna tingkat satu itu tidak banyak bercanda itupun, yang membuat para gadis semakin penasaran dengannya. 

"Dia kayak artis di sekolah dulu, karena banyak yang sukai, dia gagah, pokoknya orangnya dingin kalau ditemani bicara," ucapnya. 

Tidak hanya di SMA Angkasa ia dikenal sangat baik dan ramah. Di ATKP Makassar, meskipun hanya 100 hari di kampus tersebut, Aldama terkenal ramah kepada teman-temannya. 

Hal itu diakui salah seorang teman satu angkatannya, namun beda jurusan. Katanya setiap ketemu di lokasi latihan karate, Aldama sangat ramah tak tidak banyak bicara tapi tegas orangnya. Selalu serius dan fokus saat latihan. 

"Kesehariannya sangat ramah kepada teman-teman, kalau ketemu di kampus. Tapi kebetulan saya cuma satu karate dengan Aldama terakhir dia sabuk hitam. Jadi saya cuma ketemu saat latihan karate," kata salah seorang Taruna ATKP yang tidak disebutkan namanya, saat ditemui di rumah duka.

TAG

BERITA TERKAIT