Rabu, 06 Februari 2019 16:47
INT
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Samsung Galaxy Note seri berikutnya mungkin akan hadir dengan kamera yang diletakkan di dalam Stylus Pen.

 

Hal itu terungkap dari sebuah paten yang baru-baru ini diajukan oleh Samsung di USPTO (US Patent and Trademark Office).

Skema yang diperlihatkan dalam paten mengindikasikan bahwa Samsung berencana untuk membuat perubahan penting pada S Pen.

Singkatnya, di dalamnya menjelaskan metode termasuk kamera yang diletakkan dalam S Pen, yang akan menampilkan setidaknya satu lensa dan sensor gambar. 

 

Kamera yang tertanam di dalam stylus akan dikontrol oleh tombol eksternal. Itu juga akan memungkinkan pengguna untuk melakukan perintah lainnya, seperti zoom.

Menurut laporan PatentlyMobile, S Pen itu dimaksudkan untuk perangkat Galaxy Note yang akan datang, tapi tidak menentukan yang mana.

TAG

BERITA TERKAIT