Rabu, 06 Februari 2019 11:47
Editor : Andi Chaerul Fadli

RAKYATKU.COM, GOWA - Pemerintah Kabupaten Gowa menerima dua truk bantuan sembako dari Pemerintah Luwu Timur, Rabu (6/2/2019). Truk tersebut berangkat dari Luwu Timur pukul 09.00 Wita, kemarin.

 

Sampai di kantor Bupati Gowa pukul 09.52 Wita tadi didampingi oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Luwu Timur dan BPBD Luwu Timur. 

Bantuan tersebut berupa 6,4 ton beras, 303 dos air mineral, dan mi instan 282 dos. Bantuan tersebut akan disalurkan ke wilayah Gowa yang terdampak bencana longsor.

"Bantuan tersebut akan diserahkan oleh bupati Luwu Timur kepada bupati Gowa yang saat ini masih berada di kantor gubernur. Sebenarnya ada 4 truk tapi 2 truk lagi ke Jeneponto," ujar Kabag Humas Luwu Timur, Budiman.

 

"Itupun truk kami yang membawa logistik tersebut sudah berteriak karena sudah penuh dan perjalanan dari Luwu Timur ke Gowa berjarak 650 kilometer. Makanya teman-teman yang membawa bantuan tersebut kadang istirahat di jalan."

Sebelumnya, pemerintah kabupaten Gowa juga telah menerima bantuan dari beberapa pihak yang saat ini bantuan tersebut masih ditampung di Baruga Karaeng Pattingalloang, Kantor Bupati Gowa.

TAG

BERITA TERKAIT