Selasa, 05 Februari 2019 16:07
Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Abd Rahman Bando, Selasa (5/2/2019).
Editor : Ibnu Kasir Amahoru

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar, Abd Rahman Bando menyatakan, sampai saat ini Kota Makassar masih kekurangan 453 guru Pegawai Negeri Sipil (PNS).

 

"Kita sekarang membutuhkan 453 guru. Itu harus segera dicari dan dibuka (pendaftarannya) untuk masuk ke Makassar," kata Rahman Bando pada Rakyatku.com saat ditemui di Balaikota Makassar, Jalan Ahmad Yani, Selasa (5/2/2019).

Rahman Bando menambahkan, kekurangan guru ini terjadi dihampir seluruh Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal itu berdasarkan hasil kajian yang dilakukan Disdik Kota Makassar sebulan terakhir.

"Saya sudah selesai melakukan kajian per sekolah. Hasilnya, jumlah guru di Kota Makassar utamanya tingkat SMP itu tidak merata," ungkapnya.

 

Ada satu sekolah yang jumlah gurunya berlebih, bahkan jumlahnya mencapai 40 orang. Sedangkan di sekolah lain, malah banyak yang mengalami defisit.

"Kondisi ini menjadi pekerjaan rumah bagi kita. Makanya selama menjabat satu bulan di Disdik, saya terus melakukan kajian dan analisis data, supaya bisa mendapatkan solusi yang tepat untuk mengatasi persoalan pendidikan di Makassar," pungkasnya.
 

TAG

BERITA TERKAIT