RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Seiring dengan perkembangan zaman, peranan kaum perempuan semakin penting dalam pembangunan bangsa dan negara.
Hal tersebut menjadi landasan bagi calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Partai Golkar, Ernawati Tahang untuk ikut serta bertarung dalam kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang.
Mantan anggota Badan Pemenangan Pemilu Wilayah Sulawesi DPP Partai Golkar ini mengaku akan fokus dalam pemberdayaan perempuan, khususnya di bidang ekonomi.
"Pemberdayaan perempuan dalam sektor ekonomi menjadi hal yang sangat prinsip bagi saya. Saya ingi mengambil bagian dalam mengembangkan peluang usaha bagi kaum perempuan," tutur Ernawati dalam keterangan tertulis yang diterima Rakyatku.com, Rabu (30/1/2019).
Apalagi, kata Ernawati, saat ini pemerintah telah memberikan peluang kepada perempuan Indonesia dengan diterbitkannya Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2016.
"Undang-undang itu mengatur tentang pedoman umum pembangunan industri rumahan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui pemberdayaan perempuan," tambahnya.
Ernawati yang maju lewat daerah pemilihan (Dapil) Sulsel 1 ini menjelaskan bahwa partisipasi perempuan dalam pertumbuhan ekonomi tidak hanya untuk menurunkan tingkat kemiskinan, tetapi juga sebagai fondasi yang kokoh untuk sektor yang lain.
"Jika pertumbuhan ekonomi meningkat maka sektor lain pun akan mengikut. Keterlibatan perempuan menjadi poin penting untuk mendorong dan membantu pemerintah ke depannya. Oleh karena itu, perempuan Indonesia harus percaya diri dan mandiri sehingga mampu bersaing secara lokal, nasional bahkan go international dalam seluruh produk dan hasil yang diciptakan dari industri rumahan nantinya," pungkas mantan ketua Kartini PP AMPI ini.