Selasa, 29 Januari 2019 16:10
ilustrasi
Editor : Andi Chaerul Fadli

RAKYATKU.COM - Peringkat Indonesia pada persepsi korupsi meningkat tujuh peringkat di tahun 2018 berdasarkan data Global Transparency International. Pada tahun lalu, tingkat transparansi Indonesia berada rangking 89 secara global, dibandingkan tahun 2017 yang berada di rangking 96.

 

Angka itu mengerek posisi Indonesia masuk dalam 10 besar rangking transparansi negara di Asia.

Penasihat senior di U4 Anti-Corruption Resource Center, David Aled Williams mengatakan, kenaikan peringkat ini tak lepas dari kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Komisi Pemberantasan Korupsi Indonesia dianggap sebagai salah satu badan dengan kinerja terbaik dari jenisnya di kawasan ini,” kata Williams, dikutip dari SCMP, Selasa (29/1/2019).

 

"Mereka telah sukses besar dalam mengejar pejabat korup tingkat tinggi."

Selain Indonesia, perlawan besar terhadap korupsi di Asia Tenggara juga dilakukan Filipina. Negara ini naik 12 peringkat, dari rangking 111 di 2017 menjadi rangking 99 di 2018.

Sementara itu, China menjadi sorotan. Pasalnya, rangking Negeri Tirai Bambu ini merosot 10 peringkat hingga membuatnya berada di ranking 87 pada 2018.

TAG

BERITA TERKAIT