RAKYATKU.COM, GOWA - Wakil Presiden HM Jusuf Kalla, mengunjungi langsung Bendungan Bili-bili di Kabupaten Gowa, pasca berstatus siaga beberapa waktu lalu, Minggu (27/1/2019). Jusuf Kalla didampingi beberapa Menteri Kabinet Kerja, Gubernur Sulsel, serta beberapa stakeholder.
Kedatangan Jusuf Kalla disambut Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan. Dia bersama rombongan langsung memasuki ruangan pengawasan waduk Bili-bili. Namun pertemuan ini berlangsung tertutup.
Dari informasi yang dihimpun, Jusuf Kalla memantau kondisi air di bendungan Bili-bili yang kini berangsur-asur menurun. Kunjungan Jusuf Kalla sendiri bersama para stakeholder, berlangsung tertutup.
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan-Jeneberang Teuku Iskandar menginformasikan, hingga pukul 10.20 Wita, status Bendungan Bili-bili berada di bawah normal. Tinggi bukaan pintu diturunkan menjadi 0,5 meter.
"Elevasi waduk Bili-Bili berada di angka +99.41," kata Iskandar.
Iskandar menambahkan, volume waduk Bili-bili saat ini berada di angka 257.96 juta meter kubik, dan inflow sekitar 94.93 meter kubik per detik, serta outflow sekitar 95.00 meter kubik per detik.
Sebelumnya, tingginya volume air di Bendungan Bili-bili membuat sungai Jeneberang meluap. Luapan ini menimbulkan sejumlah wilayah di Kabupaten Gowa, mengalami banjir dan sejumlah jembatan terputus.