Jumat, 25 Januari 2019 21:37
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM, SIDRAP - Pemerintah Kabupaten (Sidrap) dijadwalkan akan melakukan penyerahan sertifikat program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) sebanyak 2.640 bidang kepada warga masyarakat penerima pada Rabu (30/1/2019) mendatang.

 

Berdasarkan hasil keputusan dalam rapat koordinasi (rakor) antara Pemkab Sidrap dan pihak Kantor Pertanahan setempat, Jumat (25/1/2019), penyerahan sertifikat PTSL tersebut akan dilakukan langsung Bupati Dollah Mando di Lapangan Upacara Kompleks Gabungan SKPD Sidrap.

Rakor persiapan penyerahan sertifikat program PTSyang dipimpin Sekertaris Daerah (Sekda) Sidrap, Sudirman Bungi ini merupakan rangkaian program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Sidrap periode 2018-2023, Dollah Mando-Mahmud Yusuf.

"Tujuan dari rapat koordinasi tersebut untuk memantapkan persiapan serta menyamakan keseragaman antara Pemkab Sidrap dan Kantor Pertanahan dalam hal kegiatan penyerahan program sertifikat PTSL kepada warga masyarakat," kata Sudirman.

 

Kepala Kantor Pertanahan Sidrap, Syamsuddin mengatakan, pihaknya akan membentuk panitia kecil untuk mendukung kegiatan penyerahan sertifikat PTSL ini agar berjalan sesuai aturan, aman dan tidak menimbulkan permasalahan nantinya.
 
Berikut rincian jumlah peserta penerima sertifikat program
PTSL di Sidrap:

*Kecamatan Maritengngae
- Desa Tanete 326 bidang 
- Desa Kanie 451 bidang
- Kelurahan Lautang Benteng 36 bidang

*Kecamatan Pituriawa 
- Desa Bulucenrana 403 bidang
- Desa Otting 509 bidang 

*Kecamatan Watang pulu
- Kelurahan Uluale 500 bidang

*Kecamatan Watangsidenreng
- Kelurahan Empagae 50 bidang

*Kecamatan Duapitue
- Desa Bila 97 bidang
- Desa Padangloang 50 bidang
- Desa Padangloang Alau 99 bidang

*Kecamatan Pancalautang
- Kelurahan Bilokka 19 bidang

*Kecamatan Pancarijang
- Kelurahan Kadidi 50 bidang

*Kecamatan Tellulimpoe
- Desa Teppo 50 bidang

TAG

BERITA TERKAIT