RAKYATKU.COM, BARRU - Jembatan darurat yang dibangun swadaya warga Dusun Menrong, Kecamatan Tanete Riaja terputus sejak pukul 10.00 Wita, Selasa (22/1/2019). Jembatan itu merupakan penghubung antara Kampung Galung Salah'e dengan Awwerange.
"Jembatan darurat yang dibangun beberapa hari lalu terputus gara-gara derasnya luapan sungai. Ada 150 kepala keluarga di Kampung Awwerang'e saat ini terisolir," kata Kepala Desa Harapan, Lukman Hasi, Selasa (22/1/2019).
Jembatan darurat yang terbuat dari bambu itu sejatinya pengganti jembatan kayu yang ambruk tersapu arus sungai beberapa waktu lalu.
Kini warga, utamanya anak-anak yang bersekolah di kampung seberang, tak bisa pulang ke rumah. Mereka tertahan di Kampung Galung Salah'e.
Pemerintah desa setempat berharap ada bantuan dari pemerintah kabupaten untuk menangani persoalan ini.