Kamis, 10 Januari 2019 08:15
Andi Mariattang dalam sebuah kesempatan beberapa waktu lalu.
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Hari ini, Kamis (10/1/2018) Andi Mariattang akan tampil secara maraton di acara sosialisasi Pemilu berintegritas yang diselenggarakan Bawaslu RI.

 

Sesuai undangan yang beredar di publik, hari ini bertempat di JCC Glory Sengkang, Wajo, Bawaslu menyelenggarakan dua sesi sosialisasi dengan target peserta yang berbeda.

Sesi pagi pukul 09.00-12.00 target peserta dari wilayah kota Sengkang dan sekitarnya dengan perwakilan tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuda, perempuan, dan tani.

Sementara sesi siang di tempat sama akan dilanjut pukul 14.00-17.00 dengan target peserta dari luar kota.

 

Andi Mariattang kepada wartawan mengaku memberi apresiasi penyelenggara yang mulai aktif turun sosialisasi Pemilu berintegeitas.

"Saya akan mengajak masyarakat luas dan Caleg untuk sama-sama menjaga moral Pemilu. Caleg harus tahan nafsu tidak berlaku curang dan politik uang," katanya.

Masyarakat, lanjut Andi Mariattang, harus aktif mengawasi. Secara khusus, Andi Mariattang mengaku sangat sedih melihat masih banyak menemukan foto Caleg dipasang di pohon-pohon. 

"Kasihan. Selain mengotori kota dan norak, memang tidak boleh karena merusak pohonnya. Pohon itu juga tanaman hidup," ujarnya.

Panwas dan Satpol PP harus segera menertibkan demi menyelamatkan pohon. "Menyelamatkan kualitas Pemilu kita bahwa dari proses saja harus dijaga," katanya.
 

TAG

BERITA TERKAIT