Rabu, 02 Januari 2019 22:55
Anggota Brimob Polda Sulsel, Ari Putra Utama yang menjadi korban penikaman.
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Kronologi penyerangan terhadap anggota Brimob Polda Sulsel, Ari Putra Utama akhirnya terungkap. Sebelum ditusuk, dia sedang menikmati sarabba dan pisang goreng di Rappokalling.

 

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Dicky Sondani mengatakan, peristiwa itu terjadi Selasa dini hari (1/1/2019) sekitar pukul 00.30 Wita. Korban Ari Putra Utama sedang lepas dinas.

Dia berkunjung ke rumah temannya bernama Surahman di Jalan Rappokalling Utara 1 Nomor 2 Makassar. Saat itu mereka duduk minum saraba dan makan pisang goreng. 

Tiba-tiba datang pelaku gas-gas motor. Ari Putra merasa bising sehingga menegur pelaku. Tersinggung ditegur oleh korban, pelaku pulang ke rumahnya mengambil parang dan tombak lalu mendatangi Ari.

 

Pelaku langsung menyerang korban yang saat itu ada di dalam pekarangan rumah. Korban diserang dengan menggunakan tombak dan parang. Akibatnya, Ari Putra Utama mengalami luka tikaman pada perut dan siku kanan.  

Surahman ikut terluka. Dia mengalami luka tikam pada punggung. Kedua korban sudah ditangani di RS Bhayangkara Polda Sulsel. 

Sementara pelaku sudah diketahui identitasnya dan masih dalam pencarian oleh tim gabungan Reserse Polda, Satuan Reskrim Polrestabes, dan Polsek Tallo.

"Saya Copas dari Dansat Brimob," ungkap Dicky, Rabu (2/1/2018).

TAG

BERITA TERKAIT