Selasa, 02 Mei 2023 10:40

Polda Sulsel Kirim 75 Polantas untuk KTT ke-42 ASEAN

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kapolda Sulsel, Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso (dok. Rakyatku.com)
Kapolda Sulsel, Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso (dok. Rakyatku.com)

"Ini merupakan kepercayaan yang harus diapresiasi dan merupakan kebanggan bagi Direktorat lalulintas. Mudah-mudahan rekan-rekan yang Polda Sulsel bisa melaksanakan tugas sebaik-baiknya,"

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN akan berlangsung pada 9 hingga 11 Mei 2023, di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Sebelum kegiatan tersebut dilaksanakan, Polda Sulsel mengirimkan personil polisi lalulintas.

Kapolda Sulsel, Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso mengatakan Ditlantas Polda Sulsel kembali mendapat kepercayaan untuk BKO Polda NTT.

"Waktu di Bali kita mendapatkan tugas ke wilayahan untuk pengamanan sebanyak 125 personil. Kali ini kita melaksanakan tugas berjumlah 75 orang selama 10 hari," kata Irjen Setyo Boedi di kantor Ditlantas Polda Sulsel pada Selasa 2/5/2023.

Baca Juga : Polda Sulsel Siapkan Pengawasan Ketat Distribusi BBM Jelang Lebaran

Dikatakan, 75 personil yang diberangkatkan tersebut merupakan anggota pilihan Direktorat lalulintas. "Pak Dirlantas telah menyiapkan personil dan diambil dari beberapa Polres sehingga jumlahnya 75 personil," tambahnya.

Di Sulawesi ada 3 Polda yang dilibatkan, Polda Sulsel, Sulteng dan Sutra. Ia berharap kegiatan ini berjalan dengan lancar tugas yang dilaksanakan sebagai tugas pokok akhir jadi patroli, pengawalan dan parkir.

"Ini merupakan kepercayaan yang harus diapresiasi dan merupakan kebanggan bagi Direktorat lalulintas. Mudah-mudahan rekan-rekan yang Polda Sulsel bisa melaksanakan tugas sebaik-baiknya," beber Irjen Setyo Boedi.

Baca Juga : Operasi Keselamatan Pallawa 2024, 347.191 Pelanggaran Lalu Lintas Terekam Kamera ETLE

 

#Polda Sulsel #Ditlantas Polda Sulsel