Selasa, 24 Januari 2023 09:06

Messi Batal Perpanjang Kontrak di PSG, Nama Kylian Mbappe Muncul

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kylian Mbappe dan Lionel Messi. (AFP/FRANCK FIFE)
Kylian Mbappe dan Lionel Messi. (AFP/FRANCK FIFE)

Romero menjelaskan bahwa Lionel Messi memang sebelumnya sudah berencana untuk melanjutkan karier di PSG

RAKYATKU.COM - Masa depan Lionel Messi di Paris Saint-Germain (PSG) kembali menjadi spekulasi.

La Pulga dikabarkan mengurungkan niat untuk meneken kontrak baru bersama klub raksasa Prancis itu.

Megabintang berusia 35 tahun itu dilaporkan menolak memperbarui kontrak padahal ikatan kerja Messi di Parc des Princes akan kedaluwarsa dalam enam bulan ke depan.

Baca Juga : Messi Jadi Pahlawan Kemenangan Argentina VS Ekuador Dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026

Klaim tersebut dilontarkan oleh pakar transfer asal Spanyol, Gerard Romero.

Romero menjelaskan bahwa Lionel Messi memang sebelumnya sudah berencana untuk melanjutkan karier di PSG.

Namun, La Pulga berubah pikiran setelah berhasil membawa timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.

Baca Juga : Messi Sukses Angkat Inter Miami Dari Klub Papan Bawa Jadi Juara League Cup 2023

Jurnalis asal Spanyol, Sergio Gonzalezturut mengamini pernyataan Romero.

Bahkan, Gonzalez menyebut ada tiga alasan yang membuat mantan bintang Barcelona tersebut menolak untuk meneken kontrak anyar.

Pertama, Messi mempunyai hubungan yang buruk dengan pendukung PSG.

Baca Juga : Jordi Alba Resmi Susul Messi dan Busquets, Inter Miami Semakin Bertabur Eks Bintang Barcelona

Peraih 7 trofi Ballon d'Or itu diketahui sempat dicemooh oleh suporter PSG pada Maret 2022 karena gagal mengantarkan Les Parisiens melangkah jauh di Liga Champions musim 2021-2022.

Selanjutnya, kapten Timnas Argentina itu merasa Kylian Mbappe terlalu dispesialkan di PSG.

Terakhir, Messi ingin menghindari kebisingan media untuk menikmati pengujung kariernya dengan tenang.

Baca Juga : Presiden PSG: Mbappé Harus Menandatangani Kontrak Baru Jika Ingin Bertahan di Klub

Sumber: BolaSport.com

#Lionel Messi #Paris Saint-Germain