Rabu, 23 November 2022 12:53

Inovasi Adminduk di Masa Pandemi, Ketua Komisi I DPRD Wajo Apresiasi Disdukcapil

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Wajo, Ambo Mappasessu.
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Wajo, Ambo Mappasessu.

Dinas Dukcapil Wajo dinilai mampu mengimplementasikan peranan NIK lebih modern dari waktu ke waktu. Khususnya dalam integrasi data secara terpadu dengan layanan-layanan kependudukan masyarakat, seperti info vaksinasi Covid-19.

RAKYATKU.COM, WAJO - Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Wajo, Ambo Mappasessu, mengapresiasi peran Dinas Dukcapil Wajo dalam pengembangan program layanan administrasi kependudukan (adminduk). Hal ini dinilai penting, khususnya pada situasi pandemi Covid-19 sekarang ini.

"Saya sangat mengapresiasi inovasi yang dilakukan Dukcapil dalam pelayanan administrasi. Tentu saja inovasi-inovasi harus terus dilakukan secara masif," ujar Mappasessu, Rabu (23/11/2022).

Dinas Dukcapil dinilai mampu mengimplementasikan peranan NIK lebih modern dari waktu ke waktu. Khususnya dalam integrasi data secara terpadu dengan layanan-layanan kependudukan masyarakat, seperti info vaksinasi Covid-19.

Baca Juga : DPRD Wajo Gelar Rapat Paripurna Bahas Perubahan Perda Produk Hukum Daerah

"Saya juga melihat seperti NIK itu, kan, single identify number. Melalui NIK itu data-data kita yang ada sudah ter-update dengan data Peduli Lindungi dan data-data lainnya semua sudah terintegrasi dengan baik," ujarnya.

Sementara, Kepala Dinas Dukcapil Wajo, Gaffar, mengatakan pihaknya akan berupaya mengoptimalkan kualitas layanan adminduk di masa pandemi Covid-19 yakni dengan mengembangkan beragam layanan adminduk terintegrasi dengan berbagai platform.

"Karena aplikasi yang sudah kita siapkan dan sistem dan sudah online. Nanti data-data akan terintegrasi langsung juga dengan rumah sakit dan fasilitas kesehatan di 14 kecamatan," tuturnya.

Baca Juga : Pererat Silaturahmi, Ketua DPRD Wajo Gelar Buka Puasa bersama Unsur Forkopimda, OPD dan Warga

Selain itu, Dinas Dukcapil Wajo juga akan memperkuat koordinasi antarinstansi bersama Dinas Kominfotik dan Dinas Kesehatan terhadap keterpaduan data yang berhubungan dengan Covid-19.

"Kami akan terus integrasikan bersama dengan peningkatan layanan adminduk yang sudah kita miliki. Ini sedang kita kembangkan. Jadi, ada permintaan data itu langsung," ucap Gaffar.

Penulis : Abd Rasyid. MS
#DPRD Wajo #disdukcapil wajo