Kamis, 28 April 2022 23:00

BNI 46 dan PDAM Makassar Jajaki Kerjasama untuk Mudahkan Layanan Transaksi Bagi Pelanggan

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Penjabat Dirut PDAM Makassar, Beni Iskandar saat menerima kunjungan pimpinan dan jajaran Bank BNI 46 Cabang Makassar, di Kantor PDAM Makassar, Kamis 27 April 2022.
Penjabat Dirut PDAM Makassar, Beni Iskandar saat menerima kunjungan pimpinan dan jajaran Bank BNI 46 Cabang Makassar, di Kantor PDAM Makassar, Kamis 27 April 2022.

"Tentunya ini harus disambut baik karena target kami memang memberikan kemudahan bertransaksi, apalagi inikan Bank yang besar milik pemerintah jadi tidak perlu ragu soal jaringan yang luas serta jaminan keamanan transaksi," ucap Beni

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makasdar terus melakukan terobosan untuk memberikan akses kemudahan dalam bertransaksi. Yang terbaru, manajemen PDAM Makassar kembali menjalin kerjasama dengan salah satu bank plat merah atau milik Pemerintah (BUMN), yakni Bank BNI 46 Cabang Makassar, Kamis 27 April 2022.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Direktur Utama PDAM Makassar, Beni Iskandar, SH didampingi Kabag Umum dan Kepegawaian Basri Tompo serta Kepala Seksi PDE, Asyhadi, menerima kunjungan Pimpinan Cabang BNI Kantor Cabang Utama (KCU) Makassar, Ichsan Iskandar yang didampingi Alief Rachman Pimpinan BNI wilayah 07 dan M. Faqih Rizal Pemimpin Outlet BNI KK Cab. Sultan Hasanuddin.

Dengan hal itu, Beni Iskandar menyambut baik dengan tangan terbuka tawaran kerjasama oleh Bank BNI 46 Cabang Utama Makassar, yakni fasilitas pembayaran Rekening Air baik melalui ATM, MBanking, Auto Debit dan Fasilitas lainnya yang dapat memudahkan Pelanggan melakukan Transaksi Pembayaran.

Baca Juga : Nuansa Lebaran, Beni Harapkan Semangat Tinggi dari Pegawai Perumda Air Minum Kota Makassar

"Tentunya ini harus disambut karena Target kami memang memberikan kemudahan bertransaksi, apalagi inikan Bank yang besar milik pemerintah jadi tidak perlu ragu soal jaringan yang luas serta jaminan keamanan transaksi," ucap Beni saat menerinan kunjungan Pimpinan Cabang BNI di Kantornya, Kamis(28/4/22).

Lebih lanjut Beni menjelaskan bahwa sekarang era teknologi sudah bergeser ke Pelayanan Online. Dimana saat ini pelayanan tidak lagi berbasis manual karena banyak aplikasi yang menawarkan bekerjasama.

"Tapi kami tetap harus selektif karena menyangkut kenyamanan dan keamanan transaksi pelanggan, harus ada garansi bahwa tidak ada transaksi terpending atau batal hanya karena jaringan yang tidak memadai," sambungnya.

Baca Juga : Perumda Air Minum Kota Makassar Terus Menebar Kebaikan di Bulan Ramadan

Sementara itu, Pemimpin Cabang BNI Makassar, Ichsan menuturkan bahwa PDAM Makassar memang menjadi target utama pihaknya untuk bekerjasama kedepan. "Target kami memang untuk melakukan kerjasama dnegan PDAM. Selain merupakan perusahaan yang sudah Seatle dan mempunyai sistem manajemen yang modern juga, ditunjang oleh SDM pengelola yang profesional.

" Tentunya ini memudahkan kami untuk melakukan kerjasama. Inilah tujuan kami berkunjung dan menawarkan kerjasama karena kami mempunyai visi dan misi perusahaan yang sama yakni memberikan kemudahan bagi Costumer untuk bertransaksi."jelasnya.

Oelhnya, ia berharap kedepan jalinan kerjasama antara PDAM Makassar dan BNI dalam berbagai aspek,utamanya pelayanan untuj memudahkan pelanggan bertransaksi.

Baca Juga : PDAM Makassar Raih Predikat Bintang 4, Beni Iskandar Dinobatkan Top CEO 2024

"Kami berharap semoga ini dapat dicapai kesepakatan untuk selanjutnya dituangkan Dalam Memorandum of Understanding (MoU) agar kami dapat lebih berakselerasi dalam meningkatkan pelayanan kepada seluruh pelanggan PDAM Makassar."pungkasnya.

#BNI 46 Makassar #pdam makassar #Beni iskandar #Dirut PDAM Makassar