Sabtu, 05 Juni 2021 20:30

Survei Parameter Politik: Ganjar Sudah Lewati Anies Baswedan, Tiada Lagi Prabowo-Sandi?

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Prabowo dan Ganjar Pranowo
Prabowo dan Ganjar Pranowo

Elektabilitas Prabowo Subianto berada di angka 24,8 persen, Ganjar Pranowo 22,1 persen, dan Anies Baswedan 20,9 persen.

RAKYATKU.COM - Semakin ditekan semakin menanjak. Begitu potret survei Ganjar Pranowo. Elektabilitas gubernur Jawa Tengah itu sudah melewati Anies Baswedan.

Jika tiga nama bakal capres dikerucutkan, Ganjar semakin mendekati Prabowo Subianto. Tinggal selisih sekitar 2 persen. Ganjar juga sudah melampaui Anies Baswedan 2 persen.

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Parayitno mengatakan, pihaknya memotret 15 nama. Prabowo masih berada di urutan teratas dengan 18,3 persen. Disusul Ganjar Pranowo 16,5 persen dan Anies Baswedan 15,1 persen.

Baca Juga : Survei SMRC: Bukan Puan, Mayoritas Pendukung Jokowi Pilih Ganjar Pranowo

"Jadi kalau bicara tentang elektabilitas calon presiden, Prabowo, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan selalu menempati tiga besar yang secara konsisten mereka juga menunjukkan satu persaingan yang saat ini belum satu pun ada di antara mereka yang terlempar dari tiga besar," kata Adi dalam rilis survei, Sabtu (5/6/2021).

Setelah dikerucutkan menjadi tiga bakal capres saja, hasilnya Prabowo berada di angka 24,8 persen, Ganjar 22,1 persen, dan Anies 20,9 persen. Masih ada 32,2 persen responden menyatakan ragu atau tidak menjawab.

"Ketika sudah dirumuskan menjadi tiga besar, maka jarak elektabilitas antarcalon ini semakin tipis dan semakin dekat. Semakin dikecilkan misalnya head-to-head, itu juga akan kemungkinan barrier elektabilitasnya akan semakin menipis," urai Adi.

Baca Juga : Elektabilitas PDIP Menurun saat Demokrat dan PKS Naik Daun, Prabowo Unggul dalam Survei Terbaru

Sementara nama-nama lainnya masih jauh tertinggal. Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, misalnya, elektabilitasnya hanya 7 persen, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 6 persen, Menteri Sosial Tri Rismaharini 5,5 persen, dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno 5,4 persen.

Selain nama-nama tersebut, ada tokoh-tokoh lain dengan elektabilitas di bawah 3 persen yakni Jusuf Kalla, Khofifah Indar Parawansa, Basuki Tjahaja Purnama, Gatot Nurmantyo, Puan Maharani, Erick Thohir, Mahfud MD, dan Abdul Somad.

Jika melihat elektabilitas yang jomplang ini, kemungkinan tidak ada lagi pasangan Prabowo-Sandi pada Pilpres 2024. Dua figur yang menarik saat ini adalah Anies Baswedan dan Ganjar Prabowo.

Baca Juga : Elektabilitas PDIP Menurun saat Demokrat dan PKS Naik Daun, Prabowo Unggul dalam Survei Terbaru

Upaya PDIP untuk mengawinkan Prabowo-Puan Maharani juga kurang menjual jika melihat hasil survei ini.

Survei ini dilakukan oleh Parameter Politik Indonesia pada pada 23-28 Mei 2021 dengan metode telepolling kepada 1.200 responden. Survei ini memiliki margin of error sebesar kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

#survei capres 2024 #Parameter Politik Indonesia