Jumat, 09 Oktober 2020 22:05

Tahu akan Ada Pandemi, Bill Gates dan Istri Simpan Makanan di Ruang Bawah Tanah

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ist
Ist

Bill Gates dan Melinda Gates ternyata mulai menyimpan stok makanan di ruang bawah tanah mereka selama bertahun-tahun, sebelum pandemi virus corona saat ini.

RAKYATKU.COM - Bill Gates dan Melinda Gates ternyata mulai menyimpan stok makanan di ruang bawah tanah mereka selama bertahun-tahun, sebelum pandemi virus corona saat ini.

"Beberapa tahun lalu, kami membicarakan terkait, 'Bagaimana jika tak ada air bersih? Bagaimana kalau tak ada cukup makanan? Ke mana kita cari? Apa yang bisa kita lakukan sebagai sebuah keluarga?' Jadi, saya pikir kita harus melakukan persiapan-persiapan itu untuk diri kita sendiri," jelas Melinda Gates kepada BBC Radio Live, dikutip dari CNBC, Kamis (8/10).

"Kami telah mempersiapkan, dan menyimpan sejumlah makanan di ruang bawah tanah jika dibutuhkan, dan sekarang kita semua berada di situasi yang sama," jelasnya.

Baca Juga : Bill Gates Ungkap Cara untuk Akhiri Pandemi COVID-19 2022 Nanti

Melinda mengatakan mereka tak bisa mempersiapkan obat khusus atau vaksin, tentunya karena "tak ada perkakas" untuk Covid-19.

“Ini adalah penyakit yang kita alami bersama,” katanya.

Tapi dia juga mengakui hak istimewa (privilese) keluarganya.

Baca Juga : Wow ... Mantan Istri Bill Gates Sewa Pulau Pribadi Rp1,8 Miliar per Malam

“Yang paling sering kami bicarakan sekarang di rumah kami setiap malam adalah betapa beruntungnya kami. Kami memahami privilese kami. Saat kami bersyukur di malam hari, yang kami syukuri di sekitar meja adalah kami tidak berjuang keras untuk menyediakan makanan di atas meja seperti halnya banyak keluarga di seluruh dunia," kata Melinda.

Pada 2010, Bill Gates memperingatkan tentang ancaman pandemi dalam unggahan di blognya setelah wabah H1N1 2009.

Pada April 2018, Bill mengatakan dunia tidak siap untuk peristiwa semacam itu, yang seharusnya "menjadi perhatian kita semua," katanya di acara yang diselenggarakan oleh Massachusetts Medical Society dan New England Journal of Medicine (NEJM).

Baca Juga : Wanita Ini Dituding Menjadi Orang Ketiga di Balik Pisahnya Bill Gates dan Melinda

“Dunia perlu mempersiapkan diri untuk pandemi dengan cara yang sama seriusnya dengan persiapan untuk perang,” ujarnya.

Bill telah mempersiapkan perang sejak dia masih kecil - tumbuh selama Perang Dingin, keluarganya memiliki tong di ruang bawah tanah mereka yang "diisi dengan kaleng makanan dan air."

“Ketika saya masih kecil, bencana yang paling kami khawatirkan adalah perang nuklir. Ketika serangan nuklir datang, kami seharusnya turun ke bawah, berjongkok, dan makan di luar tong itu, ” katanya dalam Ted Talk 2015.

Baca Juga : Bercerai dari Bill Gates, Melinda Bisa Dapat Harta Sebanyak Ini

“Saat ini risiko terbesar bencana global tidak terlihat seperti (perang nuklir). Sebaliknya, ini terlihat seperti (virus menular). ”

Yayasan Bill dan Melinda Gates menyalurkan lebih dari USD 250 juta sebagai bantuan penanganan Covid-19 di seluruh dunia.

sumber: merdeka.com

#Bill Gates