Minggu, 29 September 2019 11:18

Hari Farmasi Sedunia, Fakultas Farmasi UMI Gelar Sosialisasi Obat

Adil Patawai Anar
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Hari Farmasi Sedunia, Fakultas Farmasi UMI Gelar Sosialisasi Obat

Farmasi umi

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Fakultas Farmasi Universitas Muslim Indonesia (UMI) mengikuti kegiatan memperingati Hari Farmasi Sedunia di Anjungan Pantai Losari, Minggu (29/92019)

Acara ini digelar oleh Pengurus Cabang Ikatan Apoteker Indonesia Makassar sebagai bentuk pengabdian masyarakat dengan tema Trust Your Pharmacist, Safe and Effective Medicine For All.

Koordintor PIO FF umi, Rizqi Nur Azizah, S.Si, M.Farm, Apt, menyampaikan bahwa moment seperti ini dapat menjadi ajang untuk memperkenalkan peran apoteker untuk kesehatan masyarakat. Untuk itu Farmasi UMI menggelar infofmasi obat (pio) kepada masyarakat.

"Sebagai salah satu bentuk kepedulian kami dari akademisi untuk kemajuan pengetahuan obat, ini sangat bermanfaat bagi semua masyarakat," ujar Rizqi Nur Azizah.



Sementara Dosen Fakultas Farmasi UMI Andi Maulana K., S.Farm, M.Clin.Pharm, Apt menambahkan, Universitas Muslim Indonesia menurunkan sekira 40 dosen, serta 11 orang mahasiswa pio ff-UMI
dan mahasiswa BEM Farmasi UMI.

"Saya pribadi berharap kegiatan-kegiatan seperti ini bisa diteruskan dan dipertahankan serta pelayanan apoteker menjadi lebih baik lagi," pungkas Maulana yang juga ketua pelaksana kegiatan World Pharmacist Day yang diadakan oleh IAI.